Sushi Mori merupakan satu dari sekian banyak restoran a la Jepang yang semakin menjamur di ibukota. Lokasinya ada di Central Park, di lantai paling bawah dan berada di paling pojok.
Tempatnya sendiri cukup nyaman, seperti kebanyakan restoran sushi lainnya, nuansa yang dominan adalah coklat kayu, dengan penerangan minim. Menu utamanya sudah pasti sushi, sesuai dengan namanya.
Di meja tersedia condiments standard untuk menemani makan sushi, yaitu ginger, wasabi, shoyu, chili powder. Untuk menu sendiri, di Sushi Mori ini kebanyakan pilihannya adalah fusion sushi.
Berikut beberapa pesanan kami saat itu :
Mazeru Salad (IDR 50K++)
Mazeru Salad ini merupakan salad yang terdiri dari hotate (scallop), wakame (rumput laut), kurage (ubur-ubur), dan lidako (bayi gurita). Semuanya disajikan di atas irisan lobak tipis. Rasanya enak semuanya, tapi kalau kata kakak saya lebih enak yang di Sushi ***.
Fujiyama Roll (IDR 60K++)
Fujiyama Roll ini isinya ada smoked salmon, crab stick, dan crab stick, dengan parutan keju di atas sushi-nya. Rasanya enak juga.
Ninja Roll (IDR 60K++)
Kalo si Ninja Roll ini isinya eel (belut), keju, dan crab stick. Kalau untuk yang ga suka keju, gak disarankan sih, atau paling yah dikeluarkan aja kejunya. Tapi kalau buat saya sih enak-enak aja, hehe. Kekurangan saya dalam menilai fusion sushi adalah, menurut saya rasanya kurang lebih sama saja semuanya.
Okonomiyaki
Si Okonomiyaki ini cukup lama datangnya, dan memang paling terakhir datangnya. Okonomiyaki-nya tebal, isinya salmon, squid, dengan saos mayonaise di atasnya. Rasanya lumayan, but nampaknya saya bukan penggemar okonomiyaki, jadi rasa blengek makannya, atau mungkin juga karena sudah mulai penuh dengan sushi perutnya.
Overall, Sushi Mori ini cukup memuaskan untuk fusion sushi-nya. Worth a try for fusion sushi lovers :) Itadakimas!
-------
Sushi Mori
Central Park - Lower Ground 115
Jl. S. Parman Kav. 28 - Jakarta
Tel. 021 5698 5255
waaaa kaya nya makanan nya enak enak yaa... :D
BalasHapus