Kalian pasti sudah pernah mendengar tentang Earth Hour. Earth Hour merupakan gerakan yang dicetuskan pertama kali oleh WWF Australia karena isu perubahan iklim dan kini telah berhasil membuat negara-negara lain di seluruh penjuru dunia untuk turut berpartisipasi. Kitapun dapat turut berpartisipasi mendukung Earth Hour dengan mematikan lampu selama satu jam pada waktu yang ditentukan. Earth Hour untuk tahun ini (2014), dilaksanakan pada hari Sabtu kemarin tanggal 29 Maret, mulai pukul 20.30 sampai dengan 21.30, apakah kalian turut berpartisipasi?
29 Maret 2014 kemarin, saya turut berpartisipasi dalam acara Earth Hour yang diadakan oleh The Ritz-Carlton Jakarta, tepatnya di The Ritz-Carlton Mega Kuningan yang bertajuk Earth Art Hour. Acara ini memadukan antara art dan Earth Hour di mana selama lampu dimatikan, dilaksanakan kegiatan art yang dapat dilihat oleh para tamu.
Selama acara berlangsung, para tamupun dapat menikmati earth-themed food & drink, seperti dapat dilihat pada gambar-gambar di bawah ini, kebanyakan makanan dan minumannya memilikki warna yang lekat dengan tema earth seperti cokelat dan hijau.
Salad
Various Satays - believe me, they were so delicious! Terutama sambal matah-nya #salahfokus
Desserts - brownish and greenish ones
Nah di bawah inilah area di mana aksi seni selama Earth Hour berlangsung akan diadakan. Jadi, selama lampu dimatikan, 6 orang seniman muda Indonesia akan melukis ditemani cahaya lilin.
Sambil melihat aksi live painting, menikmati light bites, para tamupun ditemani oleh live acoustic performance oleh anak-anak muda ini.
Dan inilah aksi 6 seniman muda Indonesia, yaitu Radhinal Indra, Sarita Ibnoe, Tampan Destawan, Bobbyama Agam, Udadias, dan Aditya Fachrizal Hafiz melukis selama satu jam, ditemani oleh cahaya lilin.
Earth Art Hour merupakan salah satu contoh kegiatan yang menarik yang dapat dilakukan selama pelaksanaan Earth Hour, di mana kita bisa melihat bahwa pada saat lampu mati, bukan berarti kita tidak dapat melakukan apa-apa. Tapi yang paling penting adalah jangan hanya menunggu Earth Hour untuk menyatakan kepedulian kita terhadap bumi, mulailah dengan kebiasaan sehari-hari di rumah seperti mematikan lampu jika tidak perlu, pasang timer ketika menggunakan AC, dan lain sebagainya. Love our earth, save our earth ☺
Ini benar-benar dimatikan semua kah listrik -nya ?? Soalnya kan ada live music -nya yang pake mic dan pasti ada sound system -nya juga kan.. :-)
BalasHapusSejauh ini memang gerakan Earth Hour yang diadakan secara global sih memang bukan mematikan listrik secara total, tapi dengan mematikan lampu selama 1 jam Mulai dari yang paling kecil dulu mungkin :D
Hapuswow looks nice :3
BalasHapusmind to check my blog?
xx
http://overloadstories.blogspot.com
hasil karya tampan destawan pasti yang perempuan dengan asap asap (BW) itu ya? :)
BalasHapus