I've told you on my previous post that I won a trip to Hong Kong, and here goes my short trip summary. Perjalanan dimulai tanggal 30 Oktober 2013 dengan menggunakan pesawat CI 680 dari China Airlines. Karena masih pagi, menu yang disajikan adalah menu sarapan, below was my breakfast. It was quite good.
Setelah menempuh sekitar 4 setengah jam perjalanan, sampailah saya di Hong Kong International Airport. Di Seven Eleven sayapun membeli sim card untuk turis seharga HKD 69, berlaku selama 5 hari dengan kuota data 1,5 GB, langsung aktif tanpa perlu mendaftar. Untuk perjalanan sendiri seperti ini, smartphone dan internet benar-benar berguna.
Dari Airport saya menggunakan bus untuk menuju ke hotel, mengingat biayanya paling ringan. Jika menggunakan MTR, paling tidak harus mengeluarkan HKD 100, kalau taksi sekitar HKD 300, nah menggunakan bus Cityflyer ini hanya perlu mengeluarkan biaya HKD 45 saja dan kebetulan berhenti tepat di depan hotel tempat saya menginap. Busnya bagus dan bersih, terdiri dari 2 tingkat.
Saya memilih duduk di atas sehingga bisa menikmati pemandangan selama perjalanan, dan tidak perlu khawatir akan baggage yang saya tinggal di rak bawah, karena terdapat CCTV yang aktif.
Perjalanan dari airport ke Harbour Plaza North Point tempat saya menginap sekitar 45-50 menit. Harbour Plaza North Point ini terletak di daerah North Point di Hong Kong Island. Nah, buat yang belum tahu, Hong Kong ini terbagi menjadi beberapa wilayah yaitu Hong Kong Island, Kowloon, dan New Territories.
Setelah menunggu kamar siap dan menaruh koper di kamar, hari sudah mulai sore, dan sayapun melakukan perjalanan ke daerah sekitar Mong Kok di Kowloon. Kunjungan saya ke Hong Kong kali ini merupakan kunjungan kedua saya, namun kunjungan pertama saya sudah belasan tahun yang lalu, jadi judulnya ingatan saya tentang Hong Kong hampir punah. Kesan saya pada kunjungan kali ini adalah, Hong Kong sangat ramai! Orang berseliweran di mana-mana.
Di sekitar Mong Kok ada beberapa night market seperti Ladies Market, Temple Street Night Market, juga Jade Market. Berikut beberapa fotonya, as you could see, people and signage everywhere!
People and more people!
Vegetable market
A man doing acrobatic show
Signage everywhere!
Ladies Market
Ladies Market
Temple Street
People queuing to see fortune tellers.
Around these markets, you could find some street delicacies.
Street food vendor
Waffles and Egglets
View from my room
Saya harus menghadiri acara makan siang yang diadakan oleh OpenRice, jadinya setelah menikmati makan pagi di hotel, saya menghabiskan waktu sebentar mengunjungi Avenue of Stars di daerah Tsim Sha Tsui. Dengan menggunakan MTR ditambah sedikit berjalan kaki, sampailah saya di sana.
Kowloon Bay
The famous Bruce Lee Statue
Sebagian dari hari kedua saya habiskan dengan menghadiri acara makan siang bersama tim OpenRice Hong Kong serta pemenang-pemenang dari negara lain, dan sore harinya menghadiri Hong Kong Wine & Dine Festival.
Malam masih muda (tsah), sayapun memutuskan untuk mengunjungi daerah Causeway Bay, boleh dibilang daerah ini seperti Orchard di Singapura atau Bukit Bintang di Kuala Lumpur, di mana banyak pusat perbelanjaan di kawasan ini, jadi tak heran jika daerah inipun dipenuhi oleh manusia-manusia yang lalu lalang.
Dan hari terakhir saya di Hong Kong pun tiba. Pagi hari saya mengunjungi Victoria Park di dekat Causeway Bay. Pagi hari tempat ini dipenuhi oleh lansia-lansia yang berolahraga pagi, kebanyakan melakukan tai chi, dan banyak juga orang Indonesia yang bekerja sebagai asisten rumah tangga menemani kakek-nenek ini berolahraga.
Sore harinya, saya sudah harus kembali ke kenyataan Jakarta, juga menggunakan pesawat China Airlines. Inilah menu makan malam saya yang lumayan nikmat.
Jadi bagaimana kesan dan pesan saya tentang Hong Kong? Ramai dan padat tapi makanannya enak-enak. Dan tempat apa yang paling sering saya kunjungi di sana? Supermarket! Saya rasa saya menghabiskan sebagian besar uang saya untuk jajan di supermarket. Will I visit Hong Kong again? Might be, not in the near time though, unless it's for free again. #ngarep
I'll write some Hong Kong's food post later, please be patient. :)
-------
Useful link upon visiting Hong Kong: Discover Hong Kong
HKD 1 ± IDR 1,500
More photos and videos, visit my Instagram page
wah asiknya ke HK... sempet diomelin ama penjual di ladies market gak? galak2 kan orangnya. huahahaha
BalasHapusUntungnya ga belanja di sana :p
Hapus